Ribuan masyarakat Banten memenuhi Alun alun Kota Serang, menyaksikan Gubernur Banten Rano karno berduet dengan band reggae asal Banten Momonon dalam malam puncak peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) tingkat Provinsi Banten tahun 2016.
Ribuan masyarakat yang hadir berjoget reggae bersama saat Rano Karno bersama Gozil Momonon (vokalis) membawakan lagu si Doel Anak Betawi.
Penonton dibuat kembali dibuat bergoyang saat Rano Karno membawakan lagu lawasnya berjudul 'Bukalah kacamatamu' yang dibawakan dengan versi reggae.
Dalam kesempatan tersebut Rano meminta seluruh masyarakat Banten untuk menaati aturan lalu lintas, seperti helm, spion, dan selalu memeriksa kendaraannya agar siap pakai kapan saja
"Semua pengendara harus ingat keluarga menanti di rumah. Ada aturan lalu lintas yang harus diikuti. Jangan sembarangan berhenti dan taati terus rambu-rambunya," kaya Rano saat melakukan sosialisasi keselamatan dan tertib lalu lintas di acara peringatan hari perhubungan tersebut.
Ribuan masyarakat Banten ikut berdendang bersama Rano Karno yang diiringi oleh band reggae Momonon. [hhw]
Info: merdeka.com